Senin, November 05, 2012

MEMBUAT RANGKA SUPERMOTO

Saat ini penggemar supermoto semakin banyak, tapi sayangnya respon pabrikan motor di Indonesia sangat lambat. itu bisa dilihat dari supermoto yang beredar di pasaran Indonesia baru dari Kawasaki dengan D-Tracker, sedangkan Yamaha masih enggan memasarkan Yamaha WR Series di Indonesia, bahkan untuk kelas paling kecil seperti Yamaha WR 150 sekalipun. Dengan hanya satu pilihan di pasaran, dan harganya yang tidak murah jadi kenapa tidak kita modif sendiri?
Sebelum membuat modifikasi dengan konsep supermoto alangkah baiknya kita mengenali dulu apa itu supermoto. Supermoto adalah motor segala medan, basicnya adalah motor Trail atau motocross yang mengalami sedikit perubahan pada roda, gear rasio dan suspensi sehingga nyaman dikendarai di jalan raya dan medan semi offroad.


Karena penggunaanya bukan untuk full offroad maka pada supermoto kita tidak lagi menggunakan ban motocross atau ban Trial tetapi menggunakan ban untuk jalan raya. ukuran roda depan dan belakang pun tidak sebesar roda untuk motocross atau traail, karena ukuran roda yang lebih kecil maka ground cleareance (jarak terrendah dengan tanah) juga menurun, mengingat motor ini tidak untuk full offroad jadi ground cleareance juga tidak perlu terlalu besar. dan tentu saja kelengkapan kendaraan seperti lampu, sinyal-sinyal dan spion mutlak diperlukan jika motor tersebut akan digunakan sebagai kendaraan sehari-hari.
Lalu bagaimana dengan rangkanya? Rangka supermoto relatif sama dengan rangka motor untuk motocross atau Rangka Trail pada umumnya.

Gambar diatas adalah supermoto keluaran Sherco
Dapat dilihat dari rodanya yang lebih kecil dan thread ban yang tidak sekasar ban motocross, sedang tampilan yang lain relatif sama.

gambar diatas supermoto dari KTM yang sudah ditelanjangi.
kita bisa membuat rangka supermoto dengan berpedoman pada gambar diatas kan, hanya sebagai bahan referensi, jangan dijiplak sepenuhnya karena akan tidak sesuai dengan postur orang Indonesia, apalagi dengan postur saya yang kecil he he.
yang perlu diperhatikan adalah sudut rake atau sudut caster, semakin kecil sudutnya maka semakin lincah untuk diajak manuver, tetapi kestabilanya berkurang. sudut rake ini juga bisa dipengaruhi oleh sudut swing arm. dengan panjang rangka yang sama maka sudut rake juga mempengaruhi wheel base  atau jarak sumbu roda depan dan belakang. sedangkan untuk ground cleareance lebih baik disesuaikan dengan postur kita.
Dalam membuat rangka kita bisa merubah rangka yang sudah ada atau membangun dari nol. Tapi saya tidak merekomendasikan untuk membangun dari nol karena kualitas bahan dan kualitas pengelasan akan sangat mempengaruhi kestabilan motor, belum lagi masalah nomer rangka.

Okel itu sedikit informasi dari saya, semoga bisa membantu

waduh rokokku entek . . #duhhh #derukTegesan

12 komentar:

  1. yg spt ini aku mau tp pake mesin tiger klo boleh tau brp ya serius 085253816661...

    BalasHapus
  2. Untuk Modif GL PRO nya Mana Gan????

    BalasHapus
  3. untuk modif GL 100 buat supermoto bgmn?
    saya dah jadi supermoto tp kendalanya pd arm dan unitrack,kira-kira untk nyambung arm pnya tiger+unitrack TS itu pake las apa ya yg kuat?/

    BalasHapus
  4. tulisan ukurannya kurang jelas alias kabur

    BalasHapus
  5. Spesifikasi ukuran akurasi rangka KTM 85sx 2014 berapa ya?
    Kalo bisa saya mau lihat grafik nya.

    BalasHapus
  6. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  7. bang gambarnnha dapet dari mana tuh?

    BalasHapus
  8. Kabar Baik, Semuanya.
    Nama saya Untung Kadu. Saya tinggal di kota bernama Padang di Indonesia, saya juga dari Indonesia. Saya dengan cepat ingin menggunakan media ini untuk membagikan kesaksian tentang bagaimana Tuhan mengarahkan saya kepada Legit dan pemberi pinjaman kredit nyata yang telah mengubah hidup suami saya dan saya dari rumput menjadi anugerah. Saya dulunya adalah wanita miskin, tetapi sekarang dia telah mengubah saya menjadi orang kaya, karena sekarang saya dapat membanggakan hidup sehat dan kaya tanpa stres atau kesulitan keuangan.

    Setelah berbulan-bulan mencoba mendapatkan pinjaman di internet, saya ditipu oleh perusahaan pinjaman lain untuk membayar jumlah total Rp8.700.100, saya menjadi sangat putus asa dalam mendapatkan pinjaman dari pemberi pinjaman online yang sah yang tidak akan menambah rasa sakit saya, jadi Saya memutuskan Untuk menghubungi seorang wanita yang baru saja menerima pinjaman online, kami membahas tentang masalah ini dan kesimpulan kami dia bercerita tentang seorang wanita bernama Mrs. REBACCA ALMA yang merupakan CEO dari Rebacca Alma Loan Company.
    Saya mengajukan jumlah pinjaman (Rp 520.000.000) dengan suku bunga rendah 2%, sehingga pinjaman disetujui dengan mudah tanpa stres dan semua persiapan dilakukan dengan transfer kredit, karena kenyataan bahwa tidak ada jaminan yang diperlukan untuk pinjaman transfer, saya hanya diberitahu untuk mendapatkan sertifikat perjanjian lisensi dari mereka untuk mentransfer kredit saya dan dalam waktu kurang dari dua jam dan 20 menit pinjaman disimpan ke dalam rekening bank saya.

    Jadi saya ingin menasihati siapa pun yang membutuhkan pinjaman untuk segera menghubungi dia melalui: rebaccaalmaloancompany@gmail.com Dia tidak tahu bahwa saya melakukan ini dan saya berdoa agar Tuhan memberkatinya dan juga keluarganya untuk hal-hal baik yang dia lakukan telah dilakukan dalam hidupku. Ini adalah ibu Whatsapp Number +14052595662

    Anda juga dapat menghubungi saya di untungkadum@gmail.com untuk informasi lebih lanjut dan ini adalah email dari teman saya yang merujuk saya ke Rebacca Alma Pinjaman rahimteimuri97@gmail.com. Dia memperkenalkan saya kepada Ny. Rebacca. Anda juga dapat menghubunginya untuk petunjuk lebih lanjut. Tuhan memberkati Anda semua dan semoga beruntung saat Anda mendapatkan milik Anda.

    BalasHapus
  9. Mohon petunjuk nya suhu buat rangka super moto bodi KLX mesin Jupiter MX

    BalasHapus
  10. Rangka KTM mesin satria Fu berapaan bos

    BalasHapus

Yang mau komentar, kritik, saran atau mau ngasih makanan dipersilahkan.